Gatur Area Sekolah, Sat Lantas Polres Minsel Razia Ranmor dan Edukasi Prokes

    Gatur Area Sekolah, Sat Lantas Polres Minsel Razia Ranmor dan Edukasi Prokes
    Pengaturan lalulintas diwilayah sekolah

    Minsel, - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Minahasa Selatan melaksanakan penjagaan dan pengaturan (Gatur) serta razia kepolisian penertiban dan penindakan pelanggaran lalulintas juga menyampaikan edukasi Protokol Kesehatan kepada para pengguna kendaraan bermotor (ranmor) yang melintas di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di depan SMK Amurang, Senin siang (29/11/2021).

    Kegiatan razia kepolisian dipimpin langsung Kasat Lantas Polres Minsel AKP Hadi Siswanto SIK, MH; dengan melibatkan puluhan personel dari Unit Patroli dan Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Minsel.

    "Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk patuh pada peraturan lalulintas, utamanya marak saat ini yaitu knalpot bising yang sangat mengganggu kenyamanan warga, " terang Kasat Lantas AKP Hadi.

    Terpantau, sejumlah kendaraan yang melanggar peraturan lalulintas diberikan teguran, beberapa pelanggaran kasat mata langsung ditilang.

    "Selain itu kami juga terus menyampaikan edukasi kepatuhan terhadap Prokes atau Protokol Kesehatan guna mencegah penularan Covid-19, serta mengajak warga yang belum divaksin agar segera mendatangi Gerai-gerai Vaksinasi, " tambah AKP Hadi.

    Tapteng
    Donald stenly

    Donald stenly

    Artikel Sebelumnya

    Polres Minsel Adakan Vaksinasi Serentak...

    Artikel Berikutnya

    Tabrakan Sepeda Motor vs Mobil Pick Up,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    IPW: Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat Loloskan Casis Bintara Korban Begal
    Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
    Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali

    Ikuti Kami